WordPress adalah CMS open source dan blogging yang menggunakan PHP dan MySQL. WordPress saat ini merupakan CMS (Content Management System) paling populer di Internet, dan memiliki banyak sekali plugin untuk memperluas fungsi nya serta memanjakan para penggunanya dalam melakukan custom. Hal ini membuat WordPress pilihan yang cocok untuk mendapatkan situs web dan berjalan dengan cepat dan mudah.
Berikut ini adalah Langkah-Langkah Cara Install WordPress di Plesk Panel seperti di kutip dari idcloudhost.com :
- Pastikan anda sudah memiliki layanan Plesk Hosting yang aktif,
- Login ke panel plesk nya menggunakan username dan password yang telah diberikan oleh penyedia hosting,
- Jika sudah berhasil login anda akan langsung masuk ke panel plesk hosting ini, dan untuk melakukan instalasi wordpress sangat mudah, silahkan anda klik Install WordPress.
- Selanjutnya akan muncul window untuk pengaturan WordPress anda. Silahkan anda isi sesuai dengan website anda nantinya.
- Pada bagian Database anda dapat melakukan custom pada bagian prefix, database username, database name, dan database user password nya.
- Bagian terakhir yaitu Automatic Update Setting adalah pengaturan yang dapat anda lakukan untuk melakukan auto update pada WordPress, Plugin dan Themes yang digunakan.
- Jika dirasa semuanya sudah sesuai, selanjutnya klik Install. Maka akan muncul pop up proses instalasi sedang berlangsung.
- Setelah proses sudah selesai, akan muncul pop up baru seperti gambar di bawah ini, Jika anda ingin melakukan instalasi plugins dapat langsung klik Install Plugin, jika tidak silahkan klik
No, thanks
. - Sampai tahap ini WordPress anda sudah siap digunakan, dan berikut adalah contoh detail dari WordPress yang sudah di install sebelumnya.
- Silahkan kunjungi domain lokasi anda menginstall wordpress, maka web wordpress sudah dapat diakses dengan tampilan default. Sekarang tinggal melakukan penyesuaian agar website kamu lebih menarik. Ikuti tips dan tutorial berikutnya ya.